February 27, 2011

TUMIS JIPANG & SAMBAL CABE RAWIT (Kuliner Penghilang Mabuk)

Dipenghujung tahun 1989, dalam perjalanan laut dari kota DILI Provinsi Timor Timur (Sekarang ibukota Negara Timor Leste/RDTL) menuju Kupang menggunakan K.M. KELIMUTU milik Pelni, ada satu kuliner yang tidak bisa saya (Admin Jogjaicon) lupakan dan membawa kesan hingga sekarang ini.

Demikian mewah, mahal dan ekslusif kah kuliner itu??? Jawabnya, sangat tidak. Kuliner ini sangat sederhana. Tapi mampu membuatku terkenang hingga sekarang, dan untuk mengenang kenikmatannya paling tidak sekali dalam seminggu saya meminta keluarga untuk menyajikannya.


Hidangan itu adalah Nasi Putih Panas, Telur dadar, Tumis Jipang (Labu Siam) dan Sambal Cabe rawit. Bagi saya waktu itu yang, terus terang, mengalami mabuk laut, hidangan ini sungguh menggugah selera. Karena dari saat keberangkatan selera makan saya hilang, ombak laut waktu itu lumayan besar sehingga kapal Kelimutu ini pun sedikit bergoyang-goyang.

Namun ketika jatah makan pagi dibagi dari Pantry kapal, dan mendapat jatah makan tersebut dalam ompreng kaleng, selera makan saya kembali lagi. Sayang karena jatah perorangan hanya satu porsi, saya tidak mendapatkan kesempatan untuk menambah.


Sejak saat itu Nasi Putih Panas, Telur dadar, Tumis Jipang (Labuh Siam) dan Sambal Cabe rawit menjadi kuliner favorit ku, terutama disaat selera makan menurun entah karena kondisi kesehatan menurun, kegiatan lapangan di hutan atau sebab-sebab lain.

Jadi menurut saya, sebuah kuliner ‘istimewa’ itu tidak harus mahal atau mewah, tetapi hidangan yang pas untuk selera kita pada suatu kondisi dan situasi yang tidak pas. Bagaimana dengan anda????


(Remembered My Romancing Boat Trip from Dili to Kupang at 1989)

Catatan tambahan:
Kapal PT.Pelni KM, Kelimutu kandas dalam pelayaran di Saumlaki, ibu kota Kabupaten Maluku Tenggara Barat tujuan Tual, Maluku Tenggara pada Rabu tanggal 04 Agustus 2010 silam, sekitar pukul 19:30 WIT. (Sumber:Antara News)



Mau kerja sambilan jadi Agen Tiket Online??? Modal Murah!
Create your own banner at mybannermaker.com!

No comments:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...